3 Jenis Roster Berserta Kelebihan dan Kekurangannya

Sebagian dari masyarakat mungkin banyak yang belum mengenal tentang elemen roster. Apa itu roster? Roster ialah suatu inovasi dari desain rumah atau bangunan yang terbilang sudah modern dan juga artistik. Perlu anda ketahui roster bukanlah sebuah elemen baru akan tetapi saat ini sedang tren digunakan. Ada banyak toko bangunan yang jual roster lubang angin dengan berbagai jenis dan juga variasi.

Dengan adanya tambahan elemen roster ini tentu akan membuat hunian menjadi lebih indah dan juga tampak menarik. Roster ini merupakan penyekat antar ruang yang fungsi utamanya adalah sebagai lubang sirkulasi udara dan juga pencahayaan saat siang hari pada suatu ruangan. Roster dikenal dengan sebutan ventilation block jika di luar negeri. Di Indonesia sendiri  banyak tempat jual ventilasi udara atau roster berbagai jenis.

Seiring perkembangan zaman kini roster tidak hanya digunakan untuk ruangan saja, akan tetapi sudah sampai digunakan sebagai interior suatu ruangan. Roster bahkan juga digunakan sebagai pagar, fasade rumah, dan juga tempat menaruh pot. Masalah ukuran roster bisa disesuaikan dengan kebutuhan anda. Untuk anda ketahui roster ini terbuat dari beragam jenis bahan material. Nah, berikut akan kami bagikan beberapa jenis roster beserta kelebihan dan kekurangannya. Yuk simak selengkapnya dibawah ini.

Roster Batako

Salah satu jenis ini paling banyak dijumpai dan di jual di pasaran. Roster ini terbuat dari batako yang biasanya memiliki warna abu-abu. Roster jenis yang satu ini juga banyak digunakan pada bagian luar rumah atau bangunan. Nah, jika anda bisa mendesain roster ini dengan baik, maka jenis yang satu ini dapat memberi kesan unfinished untuk suatu bangunan. Sangat cocok digunakan untuk hunian ataupun bangunan bergaya urban. Dari segi harga jual ventilasi udara jenis ini cukup murah dan lumayan tahan lama.

Roster Keramik

Nah, untuk roster jenis keramik ini memiliki harga jual yang tergolong lebih mahal apabila dibandingkan dengan bahan material lainnya. Kelebihan roster keramik materialnya lebih banyak pilihan motif, warna, dan juga pola. Roster keramik ini bisa membuat tampilan dari hunian atau bangunan menjadi cantik. Jenis ini juga bisa dipasang untuk partisi di dalam rumah dan sangat cocok untuk rumah bergaya klasik. Kekurangan dari roster jenis ini adalah rentan pecah apabila tersenggol.

Roster Kayu

Jenis roster yang satu berbahan dari kayu yang akan mempercantik tampilan rumah dan membuatnya menjadi modern serta minimalis. Roster kayu ini juga dapat membuat suasana rumah lebih sejuk dan alami. Jika anda berminat memasang jenis ini ada banyak toko yang jual ventilasi udara jenis kayu dengan berbagai variasi sesuai dengan keinginan anda. Sangat cocok jika digunakan rumah yang bergaya modern. Namun kekurangan roster kayu ini yakni sangat rawan sekali terserang rayap.

Tinggalkan Balasan

Alamat email anda tidak akan dipublikasikan. Required fields are marked *